Friday, September 19, 2008

THE REAL JUNK FOOD

Ini baru "The Real Junk Food":

Daging sampah yang di-recycled lalu dijual lagi di pasar.


Kerupuk kulit dari limbah pabrik sepatu & tas, setelah diteliti ternyata mengandung arsenik, racun yang sudah menewaskan kawan kita Munir.

Daging ayam mati olahan.

Tahu yang diawetkan dengan formalin

GOSH!

Tidak heran sekarang bermunculan penyakit aneh-aneh seperti kista, tumor, etc. yang semakin dini menyerang manusia (dibawah usia 30 tahun) karena pola makan dan gaya hidup kita yang tidak karuan.

Negri kita memang sudah kacau. Mau makan junk food seperti McD dan KFC jelas tidak sehat, sekarang masak sendiri pun bahan-bahannya sudah terkontaminasi. Situasi menjadi serba sulit. Bibit berubah menjadi hibrida sementara yang oraganik justru mahal harganya (karena pengaruh trend lifestyle terbaru mungkin? Back to Nature...huh!)

Kekafiran selalu memunculkan kekufuran... Akhirnya kita cuma bisa pasrah hidup di negri sirkus. Penuh atraksi menantang maut. Hidup seperti di tong setan, tiap hari selalu deg degan. Mati cepat karena sakit jantung. Hanya orang-orang nekat yang bertahan hidup.

Seandainya Indonesia ikut acara Fear Factor pasti menang di babak makan makanan menjijikan, malah mungkin pada doyan. Hehehehehe....

*Hasil diskusi sama Mas Ajar

No comments:

Post a Comment